Reviews

Sihir Perempuan by Intan Paramaditha

anotasiku's review against another edition

Go to review page

5.0

Bagus. Bagus. Bagus. Keren. Seru. Keren. Suka. Harus dibaca sekali seumur hidup. Apalagi buat penggemar cerita yang dark-dark (?).

Diksinya Mbak Intan AKU SUKA.
Topik yang dibahas AKU SUKA.
Semua cerpennya AKU SUKA.

Ini pertama kalinya aku baca karya Intan Paramaditha dan aku langsung jatuh cinta. Tulisannya dikemas dengan bahasa yang apik, cantik dan wow, pokoknya bikin aku sampai kehabisan kata-kata.

Tiap cerpennya seperti membahas suatu isu di kalangan perempuan, stereotipe, generalisasi, dll. Ada yang disampaikan secara implisit, ada yang secara eksplisit, dan aku suka bagian menerka-nerka makna cerita!!!

Tapi Sihir Perempuan ini sesuai dengan blurbnya: menceritakan bahwa perempuan bisa menjadi peran apa saja!

Aku suka karena Mbak Intan mengolah genre horor, mitos, cerita-cerita lama dengan perspektif feminis, lalu menuangkannya menjadi sekumpulan dongeng. Suka!

Menurutku, semua orang harus baca karya Mbak Intan satu ini, dan rasakan sendiri pengalamannya. Jadi, semua, ayo, dibaca.

strdust's review against another edition

Go to review page

3.0

3.5 stars

leariyani's review against another edition

Go to review page

3.0

Akhirnya selesai membaca Sihir Perempuan. Saya menikmati semua cerita di buku ini, sangat menarik, dengan dominasi tokoh perempuan, namun dari 11 cerpennya tidak ada yang membuat saya terbayang bayang kecuali satu cerpen, Darah.

cutesycream's review against another edition

Go to review page

4.0

"Kadang-kadang ia menghinggapi kepalamu seperti kupu, kadang-kadang hilang, dan tanpa perlu merasakan matipun mereka muncul silih berganti, begitu dekat dengan tarikan napasmu."


Wow. Saya sangat terkejut karena tidak menyangka buku ini bisa cakap mengambil perspektif menyeramkan menjadi cerita yang mudah dimengerti. Beberapa cerita membuat saya ketakutan namun kemudian juga membuat saya berpikir dan mempelajari perspektif baru

stranglednoise's review against another edition

Go to review page

5.0

bagus banget!!!! sampe speechless gatau harus ngomong apa... i love stories about how powerful women are in so many forms like ghost and other creatures. i love the eerie vibes from every story, diksinya jg enak dibaca. suka banget ♡ langsung selesai dalam sekali baca!!

floatinthevoid's review against another edition

Go to review page

dark mysterious tense medium-paced
  • Plot- or character-driven? A mix

4.5

Bagus banget! Aku tipe orang yang jarang baca kumpulan cerpen, tapi karena aku lihat di aplikasi baca digital buku ini terbilang pendek, <200 hal, aku unduh aja. Karena emang lagi cari bacaan pendek. Selain bahasanya yang cantik, aku kagum banget dengan penulis yang menghubungkan elemen horror dengan simbolisme womanhood. Ada beberapa cerita yang berbentuk retelling cerita legendaris yang banyak orang tahu seperti Cinderella, ada juga legenda lokal yang disorot dari sudut pandang yang menarik. Sejujurnya dari aku sendiri merasa ke-horor-an di buku ini bukan karena makhluk halus atau kemistisan semata, tapi ke-horor-an menjadi seorang perempuan. Menjadi perempuan itu selain tidak mudah, setiap saat harus bersiaga menghadapi kengerian dunia yang misoginis ini. 

"Nak, dunia ini memang penuh dengan sepatu kekecilan yang hanya menerima orang-orang termutilasi."

Terus ilustrasi di depan halaman tiap cerita bener-bener jadi cherry on top! 


Expand filter menu Content Warnings

clavishorti's review against another edition

Go to review page

adventurous challenging dark emotional mysterious reflective sad tense medium-paced
  • Plot- or character-driven? A mix
  • Strong character development? It's complicated
  • Loveable characters? It's complicated
  • Diverse cast of characters? Yes
  • Flaws of characters a main focus? It's complicated

4.0

Intan Paramaditha, penyihir kata-kata yang brilian, menghadirkan karya yang luar biasa melalui Sihir Perempuan. Dalam labirin ceritanya, dia membius kita untuk menari di antara ceruk-ceruk imajinasi, dengan kepiawaian memadukan dongeng, mitos, serta serangan horor, sembari mengintip dari sudut pandang feminis yang mencengangkan. Dalam kumpulan cerpen ini, perempuan dihadirkan dalam berbagai dimensi: sebagai ibu penyayang, anak berbakti, karyawati yang baik, hingga menjadi boneka porselen yang menawan.

Setiap halaman dalam kumpulan cerita ini adalah medan perang emosi, di mana ketegangan dan ketidakpastian memenuhi hati pembaca. Kita terbawa dalam liku-liku jiwa perempuan-perempuan berani ini, yang terperangkap dalam perangkap pertanyaan dan terombang-ambing di lautan gelombang misteri. Seakan kegelapan selalu mengintai dalam setiap kata.

Salah satu pesona yang tak terlupakan dari Sihir Perempuan adalah cerita pendek berjudul "Jeritan dalam Botol". Alur cerita yang mengalir seperti aliran sungai yang mempesona, membawa kita pada perjalanan yang mendalam ke dunia magis yang penuh misteri. Atmosfer menakutkan dan tegang berhasil menjerat perasaan dan mencengkeram jiwa, seolah kita terikat pada mantra-mantra kegelapan yang tak terlupakan.

Terdapat ungkapan dalam cerita ini yang terus menghantui pikiran saya, "Ada burung yang harus membakar diri untuk melahirkan generasi baru. Kita menganggap sudah kodratnya terlahir untuk berkorban, untuk menjadi mulia," menggambarkan betapa mendalamnya pesan dan refleksi tentang pengorbanan dalam cerita ini. Sementara itu, ungkapan lain, "Dan aku, Nak, aku memang bersekutu dengan setan. Karena aku tahu ada burung-burung yang tidak ingin membakar diri," menyiratkan kenyataan gelap yang harus dihadapi oleh karakter-karakternya.

Menurut saya, keseluruhan kesebelas cerita pendek yang dihadirkan oleh Intan Paramaditha dalam Sihir Perempuan sangat menakjubkan. Dia berani melangkah keluar dari batasan konvensional dan menampilkan cerita-cerita yang unik dan berbeda. Setiap cerita pendeknya membawa kita berpikir lebih dalam, menyiratkan banyak makna yang mengajak kita merenung tentang kehidupan dan keberadaan perempuan. Intan Paramaditha dengan brilian menyusun alur horor dan elemen yang tak biasa, menciptakan pengalaman membaca yang menegangkan dan tak terlupakan.

Expand filter menu Content Warnings

lialeahlio's review against another edition

Go to review page

dark fast-paced

3.0

yourandahh's review against another edition

Go to review page

dark emotional mysterious sad slow-paced
  • Plot- or character-driven? Plot
  • Strong character development? Yes
  • Loveable characters? No
  • Diverse cast of characters? Yes
  • Flaws of characters a main focus? No

4.0

febnalae's review against another edition

Go to review page

dark mysterious tense fast-paced
  • Plot- or character-driven? Plot
  • Strong character development? Yes
  • Loveable characters? It's complicated
  • Diverse cast of characters? Yes

3.75