A review by yuliyono
The Book of Ikigai by Ken Mogi

3.0

ini harusnya buku terakhir yang dibaca di tahun 2020. mungkin karena ngotot harus kelar di tahun ini, jadinya kurang bisa meresapi inti ikigai yang disampaikan pengarangnya.

rencananya di tahun 2021, pengin lebih banyak baca buku non fiksi. nope, saya masih akan terus menyukai dunia fiksi, tapi di sisi lain juga pengin nambah-nambah ilmu dari beragam buku non fiksi. cuma, buku self-help itu kadang memang sulit sekali bisa merasuk karena 'sok-menggurui'. hahaha. apaan dah, namanya juga self-help, memang intinya ngajarin kan ya.

jatuhnya sama ke buku ini, sudahlah pengin cepat beres, isinya pun buku self help. *inhale

namun, seru buat mempraktikkan inti ikigai:
- mulai dari hal-hal kecil
- bebaskan diri
- keselarasan dan kesinambungan
- kegembiraan dari hal-hal kecil
- hadir di tempat dan waktu sekarang