A review by ativonmi
Mata Dan Manusia Laut by Okky Madasari

5.0

4,7/5⭐

Cerita Mata dan Manusia Laut ini beneran bagus dan cukup kompleks. Aku lebih suka sama yang ini dibanding yang sebelumnya (Gapi), tapi jujur semuanya bagus.

Di cerita ini, banyak banget informasi-informasi baru mengenai laut dan tentunya daerah Wakatobi. Dari mulai perahu-perahu yang digunakan mereka untuk kegiatan sehari-hari, fakta-fakta baru tentang Keledupa (terkait festivalnya), kejadian Kapal tenggelam, sampai Masalembo. Beneran sebanyak itu...
Karena jujur, aku beneran baru tahu fakta bahwa Masalembo itu mirip bermuda triangle....

Pokoknya ini se-worth it itu untuk dibaca, penggambaran Bambulo + Matara pas banget.
Ayo baca ini!!! Minimal sekali dalam seumur hidup, serius!! Walau buku anak-anak tapi ini seru BANGET!