A review by taleofbooks
Ikan Kecil by Ossy Firstan

4.0

aku tertarik membaca buku ini karena warna covernya. pun saat membuka halaman pertama, aku tidak punya ekspektasi apa-apa. tapi ternyata buku ini membahas tentang bagaimana penerimaan orang tua saat tahu anaknya spesial dan tidak seperti anak-anak pada umumnya.
membaca novel ini membuat aku jadi sedikit lebih tahu tentang autisme dan cara mendeteksi autisme pada anak sejak dini.

aku senang dengan gaya penulisan yang digunakan penulis serta jokes-jokes yang bikin ngakak. tidak lupa, omongan bude hanum yang hampir tiap hari kita dengar oleh orang sekitar hahaha. and this book kinda quoteable hihihi.

aku jadi bertanya kepada diri sendiri, if i were them, apakah aku bisa menerima seperti deas atau denial seperti loi? tapi novel ini mengajarkan banyak hal tentang penerimaan dan rasa syukur.

dan untuk bagian epilog, aku seperti ikut merasakan bagaimana perasaan deas & loi. tidak perlu banyak tissue, tapi tetap saja bikin terharu.

3,8/5