A review by nikolinaza
Lusifer! Lusifer! by Venerdi Handoyo

5.0

Trigger warning: sexual harassment (mentioned).

Markus Yonatan adalah salah satu pemuda gereja yang taat kepada agama dan kepada Tuhannya, meski hati kecilnya sesekali meragu. Namun, di suatu hari, ketika Barisan Pendoa mencoba melakukan pelepasan pada Mawarsaron, gadis yang diduga dirasuki Lusifer, dia harus melakukan sesuatu yang mungkin bertentangan dengan apa yang dia yakini selama ini.

Tidak ada yang lebih menyenangkan selain mendapatkan buku sebagus ini dalam kondisi bekas terawat dengan harga super terjangkau. Mulanya kukira Lusifer! Lusifer! bercerita tentang kisah eksorsisme seorang gadis yang kerasukan iblis (dan itu salah satu alasan kenapa aku memilih untuk memasukkan buku ini ke daftar bacaan Spooktober). Namun rupanya, buku ini memuat pembahasan yang lebih horor lagi, yaitu fanatisme berlebihan terhadap agama.

Sesuatu yang terlalu berlebih tidak akan pernah berakhir baik. Begitu pula dengan agama. Penulis mampu menjelaskan fenomena yang, sayangnya, hingga saat ini masih sering terjadi di lingkungan sekitar kita dengan baik. Orang-orang dengan fanatisme agama yang berlebihan ini cenderung mengabaikan dan benci dengan hal-hal yang bersifat keduniawian. Mereka kolot dan cenderung memandang rendah orang yang tidak sepenuhnya mengabdi kepada agama dan Tuhan.

Kita dilahirkan sebagai makhluk dunia. Mengapa kita tidak boleh mengurusi persoalan duniawi?

Buku ini juga membahas tentang pentingnya peran orang tua dalam mengawasi tumbuh kembang anak-anaknya, terlebih yang sedang dalam fase remaja. Anak yang sedang dalam fase eksplorasi diri besar-besaran, dikombinasikan dengan orang tua super kolot yang tidak pengertian: bencana.